Senjata Paling Stabil di PUBGM, Pake Ini Langsung Conqueror

Senjata Paling Stabil di PUBGM, Pake Ini Langsung Conqueror. Foto: Toku

PUBGM merupakan game FPS mobile yang populer saat ini. Sebenarnya PUBGM merupakan game battle royale, namun juga bisa disebut sebagai game FPS.

Game ini dibuat oleh Tencent. Anda diharuskan untuk bertahan melawan banyak musuh dalam satu map. Jika anda berhasil bertahan dan menjadi nomor 1 yang bertahan maka game sudah Anda menangkan.

Brendan Greene merupakan seseorang yang membuat game PUBG ini. Usia Brendan sekitar 44 tahun dan berkebangsaan di Irlandia. Dia tidak menyangka game buatan dia ini bisa terkenal di seluruh dunia. Brendan menyebutkan bahwa nama PUBG dibuat untuk memudahkan dalam pembacaan.

Jika Anda pernah bermain game ini sebelumnya pasti mempunyai senjata andalan masing-masing, namun apakah Anda tahu senjata paling stabil dan minim recoil di game PUBGM ini?

Recoil rendah pada senjata memudahkan untuk menembak musuh dan ketepatan dalam menembak musuh. Jika Anda bisa mengatur recoil maka dalam pertempuran jarak jauh maupun dekat kesempatan menang Anda akan besar.

Lantas apakah senjata dengan recoil rendah yang ada di PUBGM? Simak berikut ini.

Senjata Paling Stabil Di PUBGM

Senjata-senjata dibawah ini merupakan senjata yang pernah mimin coba dan menurut mimin senjata dengan recoil rendah. Jika anda memiliki senjata lain yang lebih rendah recoil bisa komen.

  • M416

Senjata pertama ada M416, sudah tidak diragukan lagi ini senjata yang memiliki recoil rendah. Pastinya anda semua sudah tahu tentang senjata satu ini sebab senjata ini merupakan senjata sejuta umat di game PUBGM, namun tenang mimin masih ada rekomendasi senjata dibawah ini.

  • Famas

Kedua ada Famas, Famas ini ada di map Livik. Jika anda menemukan senjata satu ini bisa banget anda coba sebab senjata Famas memiliki recoil yang cukup rendah. Damage yang diberikan senjata ini pun tidak bisa dianggap remeh.

  • DP-28

Berikutnya DP-28, senjata ini merupakan senjata dengan peluru coklat. Menurut mimin senjata DP-28 ini adalah senjata dengan peluru coklat paling stabil recoilnya. Anda bisa coba senjata ini dengan 6x scope sekalipun sebab recoil yang dimiliki tidak terlalu parah.

  • Tommy Gun

Selanjutnya ada Tommy Gun, anda perlu senjata SMG yang memiliki recoil rendah? Coba Tommy Gun ini. Tommy Gun memakai peluru 45 yang berarti senjata jarak dekat. Anda bisa coba senjata ini karena kemampuan recoilnya yang tak kalah dengan senjata-senjata diatas.

  • UMP

Terakhir ada senjata SMG lagi nih. UMP adalah senjata dengan memakai peluru berjenis peluru 45. Senjata ini cukup ringan untuk dibawah sehingga anda bisa bergerak lincah saat memakai senjata UMP ini. Selain itu senjata ini memiliki recoil yang rendah.

Dan itulah senjata-senjata paling stabil di game PUBGM. Anda harus mencoba salah satu dari senjata yang di atas sebab senjata-senjata tersebut sudah mimin coba dan mimin suka. Sekian Terimakasih.