Genshin Impact Tambahkan Fontaine Sebagai Map Baru

Genshin Impact Tambahkan Fontaine Sebagai Map Baru. Foto: Toku

Sudah tahukah Anda kalau Genshin Impact membuat map baru? Yap tepatnya pada tanggal 3 Juli map baru “ Fontaine “ resmi rilis. Tentu saja suasana baru banyak dikenalkan di map baru ini.

Fontaine merupakan wilayah yang pertama kali memiliki sistem eksplorasi di bawah air. Hal itu membuat banyak pemain sangat menantikannya. 

Banyak penggemar yang tidak sabar untuk menjajal wilayah tersebut. Apa saja yang dihadirkan Hoyoverse pada map terbaru ini? simak terus artikel ini sampai habis yaa.

Map Baru di Genshin Impact

Ilustrasi Genshin Impact. Foto: zerwgameplay

Ilustrasi Genshin Impact. Foto: zerwgameplay

 

Dengan kehadiran Fontaine hal-hal yang akan dieksplorasi pemain akan bertambah banyak, dengan memiliki dua fokus titik eksplorasi yaitu di daratan dan di bawah air. Hal tersebut membuat luas map Teyvat semakin bertambah.

Namun, ada yang membuat wilayah Fontaine menjadi berbeda dengan wilayah lain di Genshin Impact. Hoyoverse membuat wilayah ini agar dapat mengeksplorasi hal-hal dan area bawah air.

Ilustrasi Genshin Impact. Foto: resetera

Ilustrasi Genshin Impact. Foto: resetera

 

Dengan mengambil referensi dari dunia nyata, Fontaine menunjukkan beberapa hal tentang negara Perancis dan ibukotanya Paris. Bahkan ada beberapa hal dan literatur di dalam game-nya yang memakai bahasa Perancis.

Hal itu membuat ciri khas tersendiri untuk Fontaine dibandingkan berbagai wilayah lainnya di Genshin Impact. Nantinya para pemain Genshin Impact akan diajak menuju bawah laut dengan sebuah kapal besar.

Nah, banyak yang mengira kalau eksplorasi di bawah air hanya bisa dilakukan oleh karakter tertentu saja. Namun tenang saja karena setelah perilisannya semua karakter bisa melakukan eksplorasi bawah air.

Itu dia informasi mengenai map terbaru Fontaine, bagaimana menurut Anda? komen di bawah ya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.