Siapa bilang karakter di Anime yang berusia tua berarti harus lemah dan kurang menarik? Banyak kakek-kakek yang membuktikan bahwa mereka masih bisa tampil ganteng dan badass meski sudah berumur.
Selain menampilkan karakter-karakter muda yang imut, keren, atau lucu, anime juga sering menampilkan karakter-karakter tua yang tidak kalah menarik. Beberapa di antaranya bahkan masih memiliki penampilan yang ganteng dan kemampuan yang kuat meskipun sudah berusia lanjut. Siapa saja mereka?
Baca juga: 5 Buah Iblis yang Paling Ditakuti Kekuatannya
5 Karakter Kakek Badass di Anime
Berikut profil beberapa karakter kakek-kakek yang masih badass hingga saat ini, simak selengkapnya.
Muzan Kibutsuji
Jika membahas tentang kakek badass maka Muzan adalah salah satu nominasinya. Muzan adalah kakek iblis yang masih ganteng dan kuat sampai saat ini. Dia memiliki penampilan yang muda dan tampan, serta kekuatan yang luar biasa sebagai iblis dan karakter utama antagonis di Anime Kimetsu no Yaiba.
Muzan lahir di zaman Heian Jepang, sekitar 1000 tahun yang lalu. Dia menderita penyakit yang tidak bisa disembuhkan oleh dokter manapun. Suatu hari, dia bertemu dengan seorang pendeta yang memberinya obat berupa bunga biru laba-laba. Obat itu berhasil menyembuhkan penyakitnya, tetapi juga mengubahnya menjadi iblis yang kuat.
Jiraiya
Fakta mengenai Jiraiya yang termasuk dalam kategori kakek-kakek badass tidak bisa disangkal, pasalnya di usia tua pun kekuatannya masih sangat op dan kepribadiannya masih sangat enerjik. Dia memiliki kemampuan, pengetahuan, dan pengalaman yang luar biasa.
Jiraiya juga memiliki hati yang baik walaupun terkadang dia dikenal dengan kakek yang mesum dan humor yang khas menjadikannya karakter favorit. Apalagi dia adalah guru dan kakek bagi Naruto, yang juga merupakan karakter utama Anime ini.
Shirohige
Shirohige atau Whitebeard adalah kakek badass yang patut dihormati dan ditakuti. dan anime One Piece. Dia adalah kapten dari Bajak Laut Shirohige dan salah satu dari Yonkou, empat penguasa lautan di Dunia Baru. Dia dikenal sebagai “Pria Terkuat di Dunia” karena kekuatan dan reputasinya yang luar biasa.
Shirohige memiliki nama asli Edward Newgate. Sampai usia saat ini, Shirohige tetap seorang pria yang sangat besar, sekitar lima kali ukuran manusia normal. Tubuhnya kekar dan berotot, dengan otot-otot di lengannya terlihat membesar saat ia menggunakan kekuatan gempa. Dia memiliki kumis putih yang memanjang seperti bulan sabit, sesuai dengan julukannya.
Yamamoto Genryuusai
Yamamoto Genryuusai bisa dibilang sebagai karakter kakek badas di anime. Dia memiliki banyak kriteria yang membuatnya pantas mendapat julukan tersebut seperti, walaupun diusia tua, kekuatan dan kemampuannya luar biasa. Dia bisa mengeluarkan api yang sangat panas dan besar dari Zanpakutounya.
Pengalaman dan kebijaksanaan yang mendalam. Dia adalah Shinigami tertua dan terkuat yang ada, yang sudah hidup selama lebih dari 1000 tahun. Kakek yang sangat keren kan.
Sorahika Torino
Sorahika Torino adalah salah satu pahlawan di Anime Boku no Hero Academia yang sudah pensiun karna usianya. Namun di usia saat ini dia masih memiliki kemampuan yang kuat. Tubuhnya yang pendek pun tidak menghalanginya bergerak dengan cepat dan gesit, bahkan dia masih mampu mengalahkan musuh yang kuat.
Dan di usia saat ini dia menjadi mentor daru All Might dan Midoriya yang sama sama masih muda dan berbakat dalam pertarungan. Namun berbeda dengan penampilannya yang sekarang, dia cukup tinggi dan tampan dengan tubuh yang berotot di masa mudanya.