CARA JUAL KENDARAAN LELANG
CARA TITIP JUAL PADA LELANG
CARA MUDAH MENDAPATKAN KENDARAAN IMPIAN LELALUI LELANG ONLINE
Keuntungan menjual Mobil dan Motor melalui JBA Indonesia
- JBA melakukan promosi unit dari berbagai media secara online dan offline.
- Proses penjualan unit dilakukan secara transparan.
- Tim appraisal JBA akan memberikan layanan rekomendasi harga sehingga pemilik kendaraan tidak salah dalam menentukan harga dasar.
- Harga yang terbentuk bersaing.
- Sistem lelang online yang memungkinkan kendaraan Anda ditawar lebih banyak peserta lelang dari berbagai lokasi.
- Sistem keamanan 24 jam.
- Lokasi yang strategis dan lahan parkir yang luas.
- Layanan yang cepat dan praktis.
Pemilik kendaraan mengubungi tim JBA.
Penandatanganan/MoU antar pemilik kendaraan dengan PT JBA Indonesia.
Tim JBA memeriksa kondisi kendaraan.
Kendaraan dilelangkan sesuai dengan nomor lot lelang yang telah ditentukan dan jadwal lelang yang dapat dipilih pemilik kendaraan.
Penjual menerima pembayaran hasil lelang kendaraan (dilakukan dalam 6 hari kerja setelah lelang).
SEBELUM LELANG
- Silakan menghubungi Tim Customer Service PT JBA Indonesia dan pastikan Anda memiliki unit kendaraan (mobil/motor) yang ingin dilelang atau dijual.
- Anda dapat datang langsung ke JBA untuk membicarakan dan menjelaskan perjanjian kerja sama (MoU) berikut mekanisme, komisi dan ketentuan lainnya serta serah terima kendaraan yang akan dilelang.
- Tim JBA akan memeriksa keadaan kendaraan yang akan dilelang sesuai dengan kondisi pada saat diterima.
- Tim JBA akan memberi rekomendasi harga dasar kendaraan setelah memeriksa dan melakukan penilaian kendaraan, tetapi harga dasar final tetap Anda yang tentukan sepenuhnya.
KETIKA LELANG
- Kendaraan anda akan dilelang berdasarkan nomor lot yang telah diberikan oleh Tim PT JBA Indonesia
SETELAH LELANG
- H+1 setelah lelang selesai, PT JBA Indonesia akan mengirimkan laporan hasil lelang kepada anda.
- 6 hari kerja setelah lelang, PT JBA Indonesia akan memberikan pembayaran dari hasil lelang/penjualan kendaraan anda.
- Laporan resmi akan diberikan setelahnya.
- Unit kendaraan yang belum terjual di lelang dapat diambil atau diikutkan kembali pada lelang selanjutnya dengan sebelumnya Tim JBA konfirmasi kepada pemilik unit.